Trafo Listik Terbakar, Warga Sukorejo Minta Segera Perbaikan

STL ULU – | Warga Desa Sukorejo, Kecamatan STL Ulu Terawas keluhkan aliran listrik yang kecil didesanya. Hal ini dikarenakan trafo yang ada tepatnya di Dusun 4 desa tersebut terbakar sehingga pasokan listrik diambil dari desa tetangga yakni Desa E Wonokerto Kecamatan Tugumulyo.

Sekretaris Desa (Sekdes) Sukorejo, Harun mengatakan, sudah 1 minggu trafo tidak berfungsi karena terbakar.

“Sudah sekitar 1 bulan trafo terbakar. Agar listrik tetap menyala, maka pasokan listrik mengambil dari Desa E Wonokerto.

Jalur listrik dari E Wonokerto adalah jalur lama, dari rumah ke rumah dan arusnya kecil. Hanya bisa untuk nyalakan lampu itupun kecil,” ungkap Harun saat dibincangi dikediamannya, Sabtu (20/06).

Sama halnya warga setempat yang lain, Mahadi (40) mengeluhkan karena tidak bisa menyalakan alat elektronik yang lain, karena kecilnya arus listrik. Akibat trafo terbakar.

Baik Harun maupun Mahadi berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas (Mura) maupun PT PLN dapat mengganti trafo dan memperbaiki jaringan kembali agar arus listrik normal kembali.

“Kendala ini sudah kami laporkan, mungkin sudah 1 minggu, semoga cepat direspon,” kata Harun bersama Mahadi.

Belum diketahui penyebab trafo terbakar teesebut, sementara pihak PT PLN ULP Muara Beliti sudah dikonfirmasi terkait masalah ini dan belum ada jawaban | *

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *