Beras Cadangan Bencana Hilang, DKP Akan lanjut ke Jalur Hukum

AGROPOLITAN CENTER – | Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Musi Rawas (Mura), Hayatun Nofrida, klarifikasi dan membantah temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), yang menyebutkan Dinas DKP Mura tidak melakukan pengendalian dan pengawasan yang memadai terhadap stok beras dan gabah secara periodik.

“Persoalan hilangnya aset beras dan gabah yang dikelola Asosiasi di lumbung pangan, pihak DKP sudah melakukan pengendalian dan pengawasan dengan dua kali menyurati pihak Asosiasi Lumbung Pangan.

Kita sudah mengundang pak Tatang mantan Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian Ketersediaan pangan DKP, untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Tetapi sampai sekarang permasalahan ini belum ditindaklanjuti oleh pihak yang berkaitan,” ungkapnya.

Lanjut Hayatun Nofrida, sesuai intruksi Bupati Mura, Hendra Gunawan, persoalan hilangnya aset beras sebanyak 75 Ton, untuk cadangan bencana dan gabah sekitar 25 Ton pada DKP Mura, akan segera diteruskan ke Penegak Hukum,” tegasnya. |

Sumber : aspirasipubliknews.com
Link : https://aspirasipubliknews.com/2020/05/29/hayatun-nofrida-hilangnya-beras-cadangan-mura-dilanjutkan-kejalur-hukum/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *